5 Cara Mengusir Jin Kiriman Orang Menurut Syariat Islam. Banyak cara mengusir jin kiriman orang yang diterapkan di berbagai dunia, kalau di dunia barat dikenal dengan exorcism. Bagaimana dalam Islam. Jin kiriman erat kaitannya dengan praktik ilmu sihir yang dilakukan oleh dukun atau tukang sihir sejenisnya. Islam memberikan pernyataan tegas pada ilmu sihir, yakni orang yang mendekati dan mempraktikkan ilmu sihir adalah perilaku menyekutukan Allah Swt.
Tak segan-segan, pelaku praktik sihir dalam Islam dianggap kafir karena telah bersekutu dengan jin dan setan. Meskipun umat muslim dilarang percaya terhadap ilmu hitam ini, tetap ada saja orang dengan niat buruk yang mengirim jin untuk membawa petaka ke dalam. Cara Mengusir Jin Kiriman Orang dari Dalam Rumah
1. Cara Mengusir Jin Kiriman Orang dengan Bacaan Al-Qur’an
Sejatinya muslim telah dibekali pedoman hidup dan penjaga dari hal buruk, yaitu Al-Qur’an oleh Allah Swt melalui Nabi Muhammad saw.
Rasulullah bersabda “Jangan kalian jadikan rumah seperti kuburan. Sesungguhnya, setan lari dari rumah yang dibacakan surat Al-Baqarah.” (HR. Muslim 780, At-Turmudzi 2877)
Dari ayat ini, dapat diketahui bahwa rumah harus selalu hidup dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an supaya terhindar dari gangguan jin dan setan.
Diibaratkan rumah yang sepi tanpa bacaan Al-Qur’an sebagai kuburan, tempat berkumpulnya jin dan setan.
2. Usir Jin dengan Membudayakan Sikap Bodo Amat
Ternyata bukan hanya manusia saja yang pergi kalau terus-terusan dicuekin, jin juga bisa jengkel sendiri dan pergi.
Kalau kamu merasakan ada gangguan hal-hal gaib di rumahmu, anggap saja tidak terjadi apa meskipun hatimu jelas berdebar-debar panik ketakutan.
Semakin manusia merespons dengan jengkel atau penasaran, semakin besar kepala jin karena merasa telah berhasil mengganggu.
“Jangan kamu ucapkan ‘celakalah setan’, karena jika kamu mengucapkan demikian, setan akan semakin besar seperti rumah …” (HR. Ahmad 5:95 dan Abu Daud 4982)