Sebagai umat muslim, salah satu cara kita bertakwa adalah dengan memanjatkan doa kepada Allah SWT agar apa yang kita inginkan dapat dikabulkan. Doa yang dipanjatkan suami untuk istrinya demi kebaikan niscaya akan dikabulkan oleh Allah dengan kesungguhan usaha sang suami.
Berikut doa yang bisa dipanjatkan seorang suami agar doanya untuk sang istri dapat dikabulkan:
وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُوْنِيْٓ اَسْتَجِبْ لَكُمْ ۗاِنَّ الَّذِيْنَ يَسْتَكْبِرُوْنَ عَنْ عِبَادَتِيْ سَيَدْخُلُوْنَ جَهَنَّمَ دَاخِرِيْنَ
Wa qoola robbukumud'uuniii astajib lakum, innallaziina yastakbiruuna 'an 'ibaadatii sayadkhuluuna jahannama daakhiriin
Artinya: Dan Tuhanmu berfirman, "berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina". (Q.S Ghafi: 60)
3. Doa agar sukses membina rumah tangga dan istri semakin menyayangi suami
Cinta dan kasih sayang merupakan hal yang penting dalam menjalin bahtera rumah tangga. Rasa kasih sayang yang tinggi antara suami dan istri dapat mempererat dan melanggengkan rumah tangga.
Kasih sayang dari seorang perempuan dapat melanggengkan keharmonisan keluarga. Karena itu, suami juga patut memanjatkan doa kepada Allah SWT agar sang istri semakin menyayanginya. Berikut doa yang bisa dipanjatkan seorang suami untuk membuat istrinya semakin sayang:
وَمِنْ آيَاتِهِ أَنْ خَلَقَ لَكُمْ مِنْ أَنْفُسِكُمْ أَزْوَاجًا لِتَسْكُنُوا إِلَيْهَا وَجَعَلَ بَيْنَكُمْ مَوَدَّةً وَرَحْمَةً ۚ إِنَّ فِي ذَٰلِكَ لَآيَاتٍ لِقَوْمٍ يَتَفَكَّرُونَ
Wa min aayaatihii an kholaqo lakum min angfusikum azwaajal litaskunuuu ilaihaa wa ja'ala bainakum mawaddataw wa rohmah, inna fii zaalika la'aayaatil liqoumiy yatafakkaruun
Artinya: Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu istri-istri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir. (Q.S Ar-Rum: 21).