وَلَا تَقۡرَبُوا الزِّنٰٓى اِنَّهٗ كَانَ فَاحِشَةً ؕ وَسَآءَ سَبِيۡلًا
Artinya: Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji. Dan suatu jalan yang buruk.
Zina, Dosa yang Sulit Dihapus
Buya Yahya menjelaskan bahwa zina adalah dosa yang sulit untuk dihapus dan merupakan kehinaan.
"Zina adalah dosa besar dan kehinaan, zina adalah hina di diri dan hina di keluarga. Semua dosa dengan mudahnya dihapus kecuali zina," jelas Buya Zahya Buya Yahya mengungkapkan, meski zina merupakan dosa besar, namun Allah mengampuni hambanya yang bersungguh-sungguh taubat daru perbuatan zina.
"Kalau dia setelah berzina taubat, langsung diampuni oleh Allah. Asalkan dia taubat, menyesal, menangis, taubat yang sesungguhnya, semua kesan-kesan segala yang mengingatkan segala perzinaannya orang zina dihapus, Allah maha tahu," ungkap Buya Yahya.
Dosa zina tidak diampuni oleh Allah ketika taubatnya orang pezina tersebut adalah taubat bohong. "Yang menjadi masalah adalah bohong taubatnya, sudah taubat masih menyimpan hadiah orang yang menzinainya, sudah taubat masih menyimpan foto orang yang menzinainya, adalah pembohong itu, tidak akan diampuni oleh Allah," ungkap Buya Yahya.
"Taubat menyesal, benci dengan perbuatan itu, menangis, menyesal, bahkan tempat ia berzina, ia akan benci dengan tempat itu, apakah itu hotel atau kamar, tidak ada orang yang katanya taubat tapi masih terkenang dengan keindahan di tempat itu, bohong dia," jelas Buya Yahya. Itulah jawaban Buya Yahya terkait dosa zina yang sulit dihapus kecuali melakukan taubat yang sesungguhnya.
Referensi : Pelaku Zina yang Tidak Akan Diampuni Allah Swt (Meskipun Sudah Taubat Menurut Buya Yahya)