
Menjadi seorang pemimpin tentu banyak cobaan, rintangan dan ujiannya. Seorang kepala keluarga adalah pemimpin bagi keluarganya, seorang ibu rumah tangga pemimping bagi anak-anaknya dan lain sebagainya. Sangat tidak mudah bagi seseorang untuk bisa menjadi pemimpin tanpa dibekali moral, akhlak, dan kemampuan yang mumpuni. Pemimpin harus bisa bersikap adil, jujur, dan tidak semena-mena. Pemimpin tidak boleh mencelakai rakyat dan bangsanya. Pemimpin tidak boleh zalim. ”Sesungguhnya, dosa itu atas orang-orang...