
Ingin sukses dalam segala hal yang dilakukannya merupakan tabi’at setiap orang. Termasuk ingin sukses dalam mengarungi samudra kehidupan bersama keluarga. Namun ternyata tidak selamanya keinginan itu sejalan dengan takdir Allâh Azza wa Jalla . Sebuah ikatan keluarga yang sudah berusaha dijaga demi meraih impian ternyata harus berakhir dengan perpisahan, baik terpisah karena problem yang tak kunjung ada solusi ataupun terpisah karena salah satunya meninggal dunia. Pertanyaannya, apakah dengan berakhirnya...