
Ujian, masalah, ataupun cobaan merupakan sesuatu yang sudah pasti akan terjadi dalam kehidupan manusia. Segala cobaan yang datang ke dalam hidup manusia ini tentunya memiliki alasan dan tujuannya sendiri. Salah satu alasan terbesar yang membuat manusia diberi cobaan yang berat adalah karena Allah Swt ingin mengukur atau menguji sudah sebesar dan sejauh mana tingkat keimanan seorang hamba-Nya. Saat ia ditimpa cobaan yang berat, apakah ia akan menjadi lebih dekat dan lebih tawakal pada Allah Swt,...